Assalamaualikum Wr. Wb. Pada artikel kali ini kita akan belajar memasang sensor cahaya pada Arduino. Sebenarnya ada beberapa jenis dari sensor cahaya ini. yang saya gunakan adalah modul sensor cahaya keluaran keyes. Saya memilih ini karena tinggal pasang dan ambil nilalinya. Tidak perlu memasang komponen-komponen yang lain semisal resistor dsb. Oke kalau begitu kita langsung mulai saja.
Sekian dan Terimakasih. Jika ada masalah silahkan ajukan lewat kolom kometar
Bahan :
- Arduino + Kabel USB (Sebagai Downloader), saya menggunakan arduino due.
- Jumper male-female (jika menggunakan protoboard) jika tidak gunakan female-female(saya menggunakan protoboard biar gampang hehe).
- modul sensor cahaya (beli disini).
Langkah-Langkah :
- Pasangkan seperti pada gambar berikut (berhubung tidak ada part di software yang bentuknya sama persis jadi saya menggunakan model lain).
- Copy code berikut dan kemudian upload:
const int light = A0; void setup() { // put your setup code here, to run once: Serial.begin(9600); pinMode(light,OUTPUT); } int nilaiL=0; void loop() { // put your main code here, to run repeatedly: nilaiL = analogRead(light); Serial.print("Nilai : "); Serial.println(nilaiL); }
- Setelah selesai buka serial monitor di Arduino IDE anda.
- Cek bagaimana kecenderungan sensor pada kasus saya. semakin gelap cahaya semakin besar nilainya. (Untuk membuat kondisi gelap coba tutupi sensor terutama di bagian LDR (kayak LED)).
- Realisasi :
Sekian dan Terimakasih. Jika ada masalah silahkan ajukan lewat kolom kometar
Posting Komentar untuk "Arduino 7 : Memasang modul sensor cahaya pada Arduino (Keyes Analog Output)"
Berilah komentar, saran, dan kritik dengan bijak